Bill Gates Sebut Indonesia, Buka-Bukaan Soal Kiamat Bumi

Thu, 22 Feb 2024 05:43:20pm author banuakita
bill-gates_169

Jakarta – Pendiri Microsoft sekaligus filatropis kawakan, Bill Gates, mengungkap fakta baru soal pendorong ‘kiamat’ di Bumi. Dalam blog terbarunya, Gates pun sempat menyebut Indonesia.

Ia membeberkan fakta bahwa setiap tahun, aktivitas di Bumi menghasilkan 51 miliar ton gas rumah kaca. Sebanyak 7% berasal dari produksi lemak dan minyak dari hewan dan tumbuhan.

“Untuk memerangi perubahan iklim, kita harus mengubah angka tersebut ke nol,” kata dia, dikutip dari blog personalnya, Senin (19/2/2024).

Lebih lanjut, Gates sadar bahwa rencana untuk menghilangkan konsumsi lemak hewan bagi manusia tidak realistis. Pasalnya, manusia sudah tergantung dengan lemak hewan dengan alasan yang logis.

Lemak hewan menyimpan nutrisi dan kalori yang dibutuhkan oleh manusia. Namun, ada cara yang bisa dilakukan untuk mengambil lemak tanpa memproduksi emisi, menyiksa hewan, dan menghasilkan zat kimia berbahaya.

Solusinya, kata Gates, sudah ditemukan oleh startup bernama ‘Savor’. Gates turut menjadi salah satu investornya.

Savor menciptakan lemak dari sebuah proses yang melibatkan karbondioksida dari udara dan hidrogen dari air. Senyawa tersebut lalu dipanaskan dan dioksidasi sehingga terjadi pemisahan komponen asam yang menciptakan formulasi lemak.

Gates mengklaim lemak yang dihasilkan memiliki molekuk serupa yang ditemukan dari susu, keju, sapi, dan minyak nabati.

Masalah Minyak Sawit di Indonesia dan Malaysia
Selain produksi lemak hewan yang merusak lingkungan, Gates juga menyoroti faktor yang menciptakan dampak lebih besar yakni minyak sawit.

“Saat ini, minyak sawit adalah lemak nabati yang paling banyak dikonsumsi di seluruh dunia. Sebagian ditemukan pada makanan sehari-hari seperti kue, mie instan, krim kopi, makanan beku, hingga makeup, sabun badan, odol, deterjen, deodoran, makanan kucing, formula bayi, dan sebagainya. Bahkan, minyak sawit juga digunakan untuk biofuel dan mesin diesel,” ia menuturkan.

Gates menegaskan bahwa masalah pada minyak sawit bukan soal penggunaannya, tetapi bagaimana proses menghasilkannya. Mayoritas jenis sawit asli jenis Afrika Barat dan Tengah tidak tumbuh di banyak wilayah. Pohon itu hanya tumbuh subur di tempat-tempat yang dilewati garis khatulistiwa.

“Hal ini menyebabkan penggundulan hutan di area-area khatulistiwa untuk mengonversinya menjadi lahan sawit,” kata Gates.

Proses ini berdampak buruk bagi keragaman alam dan menyebabkan pukulan telak bagi perubahan iklim. Pembakaran hutan menciptakan emisi yang banyak di atmosfer dan mengakibatkan peningkatan suhu.

“Pada 2018, kehancuran yang terjadi di Malaysia dan Indonesia saja sudah cukup parah hingga menyumbang 1,4% emisi global. Angka itu lebih besar dari seluruh negara bagian California dan hampir sama besarnya dengan industri penerbangan di seluruh dunia,” Gates menjelaskan.

Sayangnya, Gates mengakui bahwa peran minyak sawit sulit tergantikan. Sebab, komoditas sawit murah, tidak berbau, dan melimpah.

“MInyak sawit juga satu-satunya minyak nabati dengan keseimbangan lemak jenuh dan tak jenuh yang hampir sama, itulah sebabnya minyak ini sangat serbaguna. Jika lemak hewan adalah bahan utama dalam beberapa makanan, maka minyak sawit adalah pemain tim yang dapat bekerja untuk membuat hampir semua makanan dan barang-barang non-makanan menjadi lebih baik,” Gates menjelaskan.

Untuk alasan-alasan tersebut, Gates mengatakan sudah ada perusahaan-perusahaan yang mencoba mengatasinya. Salah satunya C16 Biosciences yang berupaya membuat alternatif minyak sawit.

Sejak 2017, Gates mengatakan C16 mengembangkan produk dari mikroba ragi liar menggunakan proses fermentasi yang tidak menghasilkan emisi sama sekali.

Meski secara kimiawi berbeda dari minyak sawit konvensional, namun minyak C16 mengandung asam lemak yang sama, sehingga dapat digunakan untuk aplikasi serupa.

“Minya ini sama alaminya dengan minyak sawit, hanya saja tumbuh pada jamur, bukan pada pohon. Sama dengan Savor, proses C16 sepenuhnya bebas dari pertanian. ‘Pertanian’-nya adalah sebuah laboratorium di tengah kota Manhattan,” kata Gates

Sumber : CNBC

banneratasya
New Project - 2024-08-14T203406.187
New Project - 2024-08-14T203439.360

Baja Juga

News Feed

Penusukan Massal SMK di China, 8 Tewas – 17 Luka

Wed, 20 Nov 2024 09:21:00am

JAKARTA - Serangan penusukan di sekolah kejuruan terjadi di China. Ini menjadi kejadian fatal kedua setelah sebelumnya, penabrakan massal terjadi di...

Mudahkan Masyarakat Membayar Pajak Tidak Harus ke Samsat, Dengan Pelayanan di Mall dan Samsat Keliling

Tue, 19 Nov 2024 01:57:34pm

PALANGKA RAYA – Dalam rangka mendukung Asta Cita Presiden Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng terus meningkatkan pelayanan dan mewujudkan...

Sosialisasi Kemitraan UMKM dan Perusahaan Besar di Kapuas

Tue, 19 Nov 2024 12:31:33pm

KUALA KAPUAS – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Kabupaten Kapuas menggelar sosialisasi kemitraan antara usaha besar...

Kampanye Wiyatno-Dodo Dimeriahkan NDX, Ribuan Warga Hadir Meski Hujan

Mon, 18 Nov 2024 05:42:39pm

KUALA KAPUAS – Ribuan pendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas nomor urut 1, Muhammad Wiyatno dan Dodo, memadati area Stadion...

Dinas PUPR Barsel ngopi bareng BNI Cabang Muara Teweh di Buntok

Mon, 18 Nov 2024 02:29:55pm

BUNTOK - Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Muara Teweh Kantor Cabang Pembantu Buntok menggelar acara Ngopi ngobrol perkara kontraktor dan perbankan...

Ribuan Warga Meriahkan Fun Walk HUT ke-63 Bank Kalteng di Kuala Kapuas

Sun, 17 Nov 2024 04:01:33pm

KUALA KAPUAS – Fun Walk Kalteng Berkah dalam rangka HUT ke-63 Bank Kalteng, digelar di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas Minggu (17/11/2024)....

Kampanye Akbar KOYEM-SHD dan Wiyatno-Dodo, NDX AKA Siap Guncang Kota Kuala Kapuas dengan Musik Rap-Diskonya

Sun, 17 Nov 2024 02:55:39pm

KUALA KAPUAS - Besok Senin (18/11/2024) pecinta musik Kuala Kapuas dan sekitarnya bersiap menyambut salah satu grup musik paling digandrungi generasi...

Menyala, Ribuan Warga Hadiri Kampanye Akbar Paslon Pancaran

Sat, 16 Nov 2024 06:16:30pm

 TAMIANG LAYANG – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Barito Timur nomor urut 2, Pancani Gandrung, SH, M.Si, dan Raran A. Md,...

Polres Kapuas Kembali Ungkap Kasus Peredaran Obat Terlarang

Fri, 15 Nov 2024 08:05:57pm

KUALA KAPUAS – Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas mengungkap kasus peredaran obat terlarang di depan Bengkel Semarang Ban Kapuas, Jalan Trans...

Sukses, Kampanye Akbar Paslon Erlin-Alberkat Dihadiri Ribuan Warga Kapuas

Fri, 15 Nov 2024 07:23:48pm

KUALA KAPUAS – Kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas nomor urut 4, Erlin Hardi dan Alberkat Yadi, sukses menarik ribuan...

bannerbanukita1
bannerbenua2
banner banukita3
bannerbenua3
bannerbenua4
bannerbenua5
bannerbenuaxx
bannerbenua6
bannerbenua7
bannerbenua8
bannerbenua9
bannerbenua10
bannerbenua11
bannerbenuaxxx
bannerbenua12
bannerbenua13
bannerbenua14
bannerbenua15
bannerbenua16
bannerbenua17
bannerbenua18
bannerbenua19
bannerbenua20
bannerbenua21
bannerbenua22
bannerbenua23
bannerbenua24
bannerbenua25

Berita Terbaru

International

Fokus